Perjalanan pulang saya dan istri ke Jogja dari Hatyai harus transit dahulu di Singapura. Kebetulan jadwal terbangnya adalah 31 Desember 2025 dan transit semalam-sehari, sehingga baru terbang ke Jogja pada 1 Januari 2026. Jadi kami transit setahun. Pesawat Scoot Air dijadwalkan terbang dari Hatyai pukul 14.00 namun kurang 30 menit sudah diberangkatkan karena penumpang sudah masuk semua. Mendarat di Changi pukul 4 sore lebih sedikit. Tidak terlalu repot untuk mengurus imigrasi karena sudah autogate dan penukaran uang juga mudah. Saya dan istri langsung membeli EZ-Link Card untuk perjalanan ke hotel menggunakan MRT. Sesampai di Habyt Clarke Quay Hotel, kami harus sabar sebentar sebab lampu kamar masih dalam perbaikan. Setelah bisa masuk, segera barang kami letakkan, dan langsung keluar jalan kaki mencari makan berupa sup iga di seputaran Clarke Quay. Dari sini tidak segera kembali ke hotel, melainkan lanjut ke Haus Cheesecake. Rupanya kue habis dan harus menunggu 1 jam. Waktu kami gunakan mencari minuman di Maxwell Food Center. Pada jam 20.30 kami sudah bisa pesan kuenya dan memang rasanya keju banget, enak. Tidak lama toko tutup, jadi kami putuskan kembali ke hotel untuk rehat, sambil membeli perbekalan di mart Cheers. Kemudian, sekira jam 11 malam kami turun berjalan kaki. Sedianya akan menyaksikan perayaan pergantian tahun di Merlion Park. Namun rupanya, kami cukup terlambat, karena area Merlion sudah terpagari dan dijaga ketat. Akhirnya kami ikut berdiri dengan orang-orang yang lain di jalan samping Hotel Fullerton. Dari sini kami bisa menyaksikan kembang api yang dilontarkan mulai sebelum hingga pas pergantian tahun. Atraksi kembang api berjalan cukup lama dan semarak menandai mulainya tahun 2026. Selamat Tahun Baru. (**)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Jalan dan Kulineran di Solo
Kota Solo atau Surakarta tidak jauh letaknya dari Jogja. Kalau naik KRL waktu tempuhnya adalah 1 jam, tetapi kalau pakai kereta api jarak ja...
-
Kembali saya bersama istri pergi ke Ho Chi Minh City (HCMC) untuk libur Desemberan. Tujuan kami tidak begitu jelas sebenarnya selain mencoba...
-
Pada libur minggu panjang kali ini, saya dan istri berniat ke Banyuwangi. Kebetulan tugas istri mengantar wisatawan ke Bali, jadi dalam perj...
-
Phu Quoc merupakan salah satu pulau di Vietnam yang dijadikan sebagai tujuan wisata. Di pulau ini dibangun beberapa wahana untuk menarik wi...

Ternyata penggemar sup iga ya 😃
ReplyDeleteSip!!
Delete